Dari Khidmah Hingga Khitbah


Dari Khidmah Hingga Khitbah

Penulis : Irfan Soleh


Slogan yang sering diamalkan oleh para santri adalah ilmu bitta'allum wal barokah bilkhidmah, ilmu diperoleh dengan belajar dan keberkahan ilmu diperoleh dengan khidmah. Pagi ini dua santri Raudhatul Irfan saling mengikat janji keduanya sudah cukup lama berkhidmah yang santriyahnya sudah sekitar enam tahun dan santri putra nya sekitar tiga tahun. Apa yang dimaksud dengan khidmah? bagaimana cara berkhidmah? benarkah khidmah menjadi wasilah barokah?

Khidmah bisa diterjemahkan sebagai pengabdian, santri yang berkhidmah adalah santri yang mengabdi ikut membantu baik sebagai pengurus pesantren, sebagai ustadz ustadzah atau membantu mengurus lembaga pendidikan atau unit usaha dibawah naungan pondok pesantren. Tujuan dari khidmah itu untuk menciptakan hubungan batin yang kuat antara murid dan guru untuk mendapatkan ridho guru. khidmah bisa menjadi wasilah seorang santri mendapatkan keberkahan.

Khidmah bisa dilakukan dengan berbagai cara ada yang khidmah bi nafs, khidmah dengan fisik atau tenaga nya. banyak hal yang bisa dilakukan misalnya membantu membersihkan rumah guru, membantu pembangunan pondok, Membantu menjadi pengurus pesantren dan lainnya. Ada juga khidmah bil mal dengan menyumbang baik infaq zakat sedekah atau wakaf untuk pesantren. Kemudian yang ketiga khidmah biddu'a, khidmah dengan cara mendo'akan guru.

Khidmah bisa menjadi wasilah mendapat barokah, bisa jadi itu yang dirasakan oleh Heri dan Hani yang hari ini keduanya mengikat janji, dari khidmah keduanya dipertemukan hingga khitbah. Semoga keduanya bisa sampai pada ikatan pernikahan dan terus mendapat keberkahan karena wasilah khidmah pada guru dan pesantren. Mencari ilmu itu sulit banyak tantangannya, mendapatkan keberkahan ilmu lebih sulit lagi. 'beli' lah keberkahan ilmu dengan khidmah sesuai dengan kata-kata bijak diawal tulisan ini alilmu bitta'allum wal barokah bilkhidmah, semoga...Amin...

Pesantren Raudhatul Irfan Ciamis, 7 Mei 2023

Tidak ada komentar:

Posting Komentar