Raudhatul Irfan dan Pendidikan Kewirausahaan
Penulis : Dr. H. Irfan Soleh, S.Th.I., MBA.
Pesantren Raudhatul Irfan Ciamis dan SMPIT-SMAIT IQBS berupaya mencetak murid muttaqin, imamal muttaqin dan ulamaul amilin yang faqih dalam agama dan wirausaha. Pertanyaannya adalah kenapa mesti ada wirausaha dan kewirausahaan? Bagaimana cara nya memasukan pendidikan kewirausahaan ke satuan pendidikan dibawah naungan Raudhatul Irfan? Yuk Baca terus tulisan ini untuk menemukan jawabannya
UU no 20 tahun 2003 tentang sistem pendidikan nasional pasal 3, bertujuan untuk mengembangkan potensi peserta didik agar manusia yang beriman dan bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berakhlaq mulia, sehat, berilmu, cakap, kreatif, mandiri, dan menjadi warga negara yg demokratis serta bertanggung jawab. Untuk mencapai tujuan tersebut, sangat diperlukan Pendidikan kewirausahaan di setiap jenjang pendidikan.
Pusat kurikulum kementrian pendidikan nasional menyusun framework pengintegrasian pendidikan kewirausahaan pada setiap satuan pendidikan baik formal maupun non formal. Cara pengintegrasiannya bisa melalui berbagai aspek yaitu terintegrasi dalam seluruh mata pelajaran, terpadu dalam kegiatan ekstrakulikuler, melalui kegiatan pengembangan diri, pembelajaran dari teori ke praktek, melalui bahan/buku ajar, melalui muatan lokal dan pembentukan kultur sekolah
Apa yang sudah SMPIT dan SMAIT Irfani QBS lakukan? Kami berupaya mengimplementasikan ke 7 aspek diatas dan program terbaru yang kami luncurkan adalah sekolah wirausaha bekerja sama dengan alumni Doktor Ilmu Manajemen Universitas Pajajaran angkatan 2015 B. Agar kebermanfaatannya semakin luas, Peserta dari sekolah wirausaha tidak hanya khusus siswa kami tapi terbuka untuk umum.
Harapannya semoga para santri juga siswa siswi bisa memiliki karakter wirausaha, memahami konsep kewirausahaan dan memiliki keterampilan / skill wirausaha bahkan lebih jauh dari itu mudah-mudahan terbentuk lingkungan kehidupan sekolah/pesantren sebagai lingkungan belajar yang berwawasan kewirausahaan, semoga...Amin...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar